Sabtu, 14 Juli 2012

Menebar Ikan



Setelah diuji coba dengan air, dan ternyata dinding kolam cukup kuat maka mulai ditebar ikan.

Jumat, 13 Juli 2012

Melapisi dan mengisi air kolam

Saya mulai mencoba melapisi dinding kolam dengan pelapis anti bocor. Kira-kira setelah 4 hari diisi dengan air untuk menguji kekuatan dinding. 

Jumat, 22 Juni 2012

Melapisi kolam

Usaha untuk mengurangi kebocoran bisa dengan beberapa cara. Ada yang langsung tamball dengan semen ada pula yang dengan gel anti kebocoran. Saya terapkan gel anti kebocoran berupa semacam cat. Gambar ditunjukkan sebagai berikut :





Sabtu, 16 Juni 2012

Memasang sirkulasi air

Setelah beberapa hari mulai diisi air ternyata air berkurang, berarti ada bocor kecil/retak. Namun demikian tetap akan terus diisi karena bakalnya lumut atau lumpur akan secara alami menutup bocor/retak tersebut.
Selanjutnya akan dipasang pancuran air yang berguna untuk sirkulasi air dan sirkulasi udara (gambar foto ada dibawah ini).







Jumat, 15 Juni 2012

Percobaan mengisi kolam dengan air

Setelah proses pembuatan untuk dasar kolam, selanjutnya pembuatan dinding kolam. Saya menggunakan / memasang kawat ram pula untuk memperkuat dinding kolam karena sifat ikan gurame yang cukup merusak-menggerogoti dinding kolam. Namun pada proses pembuatan/pemasangan kawat ram tidak ada gambar foto. Jadi yang nampak disini adalah setelah selesai sampai dengan tahap pengacian/penghalusan dinding kolam. adapun gambarnya adalah sebagai berikut:






Percobaan mengisi kolam dengan air ini bertujuan pengecekan apakah ada  bagian kolam yang mengalami kebocoran. Apabila ada kebocoran segera ditanggulangi. Apabila tidak ada kebocoran berarti tahap selanjutnya adalah membiarkan air agar sesuai habitat asli ikan selama kurang lebih sebulan.

Selasa, 12 Juni 2012

Memulai bikin kolam





Setelah share  tentang lapak aqua sekarang mau coba juga share memelihara ikan gurame. Saya memulai dari awal, membikin dinding untuk kolam dengan bentuk letter L.
Prosesnya pembuatan sederhana saja cuman butuh batako, semen, pasir dan air seperti nampak pada gambar foto diatas. Tidak memerlukan besi beton sebagai tulangan.

Memulai bikin kolam ikan adalah dengan membuat dasar kolam dulu kemudian dilanjutkan dengan pembuatan dinding kolam. Proses pembuatan cukup sederhana tidak memerlukan keahlian khusus.